SURABAYA | Pangkalan Utama TNI Angkatan Laut (Lantamal) V dalam hal ini Rumah Sakit TNI Angkatan Laut (Rumkital) Dr. Oepomo siap meningkatkan mutu pelayanan dalam bidang kesehatan dengan melaksanakan Akreditasi oleh Tim Akreditasi Rumah Sakit, Selasa (25/10), bertempat di Mako Lantamal V , Surabaya.
Rumah Sakit TNI Angkatan Laut Dr. Oepomo Setiap tiga tahun sekali sejak tahun 2016 telah melaksanakan Akreditasi dan setiap tahun dilaksanakan verifikasi oleh komisi Akreditasi Rumah Sakit, agar adanya peningkatan mutu dan keselamatan dalam pelayanan kepada pasien serta manajemen pengelolaan rumah sakit, serta kualitas pelayanan pasien semakin meningkat.
“Kita ketahui bersama bahwa Akreditasi Rumah Sakit dilakukan untuk menilai kepatuhan terhadap standar kualitas rumah sakit yang telah ditetapkan Kemenkes, sedangkan Rumkital Dr. Oepomo sebagai rujukan lanjutan yang merupakan bagian dari RSPAL dr. Ramelan, tentunya salah satu bagian yang penting untuk mendukung tugas pokok TNI atau TNI AL khususnya dalam melayani Kesehatan Prajurit dan Keluarganya” Ungkap Danlantamal V dalam sambutannya.
Lebih lanjut disampaikan oleh Laksamana Pertama TNI Supardi bahwa, sesuai arahan dari Pimpinan TNI Angkatan Laut, untuk meningkatkan pelayanan pada prajurit, keluarga dan masyarakat, kedepannya Rumkital Dr. Oepomo akan direlokasikan di daerah Pesapen, untuk mempermudah dijangkau di lokasi Strategis. “Hal ini merupakan upaya agar pelayanan Rumah Sakit dapat dinikmati masyarakat lebih banyak lagi”. Tegas Komandan Lantamal V.